PS Ajak KPM Main Puzzle di FDS






Foto : Keluraga Penerima Manfaat (KPM) berhasil menyusun puzzle dengan benar.

PRINGSEWU - Gelak tawa pecah saat Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) diperintahkan untuk menyusun puzzle yang berantakan secara berkelompok oleh Pendamping Sosial (PS) pada kegiatan Family Development Session (FDS) yang digelar di Desa Podomoro, Kecamatan Pringsewu, Kabupaten Pringsewu, Rabu (24/1/2018).  Hal itu terjadi lantaran KPM salah menyusun puzzle. Sehingga gelak tawa pun tak bisa terhindarkan. Walau begitu, KPM berusaha semaksimal mungkin untuk dapat menyusun puzzle dengan benar dan tepat waktu. Sebab, PS hanya memberikan waktu 15 menit kepada KPM untuk menyelesaikan permainan tersebut. Meski penuh canda dan tawa, namun para KPM nampak kompak dalam menyelesaikan permainan tersebut. Benar saja, tidak sampai waktu yang ditentukan habis, KPM berhasil menyusun puzzle sesuai perintah.

"Permainan menyusun puzzle ini juga merupakan bagian dari FDS," kata Koordinator Kecamatan (Koorcam) Pringsewu, Fatmawati.


Fatmawati menjelaskan, permainan itu sengaja diberikan kepada KPM. Lantaran,  permainan itu mengajarkan untuk saling bekerjasama dan kompak. Mengingat, sesi pertama dalam modul FDS membahas tentang "Menjadi Orang Tua Yang Baik". Di mana, lanjut Fatmawati, dalam sesi tersebut orang tua disarankan untuk sabar dan tidak lekas marah terhadap anak, agar tumbuh kembang anak tidak terganggu, terutama psikologi anak.

"Mendidikan anak untuk menjadi baik itu perlu kerjasama antara ayah dan ibu. Jadi, permainan menyusun puzzle memiliki korelasi ke arah sana, dalam hal kerjasama," terang Fatmawati.

Sementara itu, salah seorang KPM,  Sumi mengaku senang mengikuti kegiatan FDS. Sebab selain terdapat banyak permainan, melalui kegiatan tersebut ia juga bisa mendapatkan pemahaman bagiamana cara menjadi orang tua yang baik.

"Hari ini seneng banget ikut FDS ini, di sini juga saya bisa curhat dan mendapatkan solusi terkait permasalahan yang ada di keluarga saya," ungkap Sumi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hoax dan Ujaran Kebencian Masih Subur di Sosmed

Pemkab Gelar Sosialisasi Bansos Pangan Rastra